22 Sep 2017

[WEB SERIES] SORE: ISTRI DARI MASA DEPAN

"Tau gak, kenapa senja itu menyenangkan? Kadang dia merah merekah bahagia, kadang hitam gelap berduka. Tapi langit selalu menerima senja apa adanya." --Sore
"SORE: ISTRI DARI MASA DEPAN"
Inhype Pictures
Tropicana Slim Stevia
Produser: Sylvia Widjaja
Sutradara: Sylvia Widjaja
Skenario: Yandy Laurens
Rilis: 31 Januari 2017 (Youtube)
Episode: 8 episode & 1 special episode
Pemain     : Dion Wiyoko, Tika Bravani
Rating: ★ ★ ★ ★ 


Apa yang akan kamu lakukan ketika ada seorang perempuan yang tiba-tiba muncul dan mengaku sebagai istrimu dari masa depan?

Dari segi cerita, saya sukaaa. Ide cerita yang ditampilkan cukup anti mainstream. Di mana Sore--yang diperankan Tika Bravani--kembali ke masa lalu untuk menemui suaminya, Jonathan--yang diperankan Dion Wiyoko. Misi utamanya adalah merubah pola hidup Jo, yang awalnya gemar merokok, minum alkohol, hingga begadang.

Saya suka karakter Sore di webseries ini. Sosok yang pantang menyerah. Sangat susah merubah kebiasaan seseorang hanya dengan hitungan hari, tapi Sore telah sangat mengenal Jo, ia tahu titik kelemahan suaminya.

Untuk sinematrogafinya, empat jempol. Mengambil latar belakang salah satu kota di Italia,
sungguh mempercantik penampilan webseries ini. Dari alur cerita pun saya rasa pas, tidak terlalu simple tapi juga tidak lebay. Saya suka adegan ketika Sore meminta Jo gosok gigi sebelum tidur, bikin senyum-senyum sendiri. #nospoiler

Walaupun webseries ini dipersembahkan oleh Tropicana Slim Stevia, namun promosi produknya tidak dipaksakan dan yang paling penting tidak merusak jalan cerita. 

Entah mengapa, saya justru suka jika jalan ceritanya cukup berhenti di episode 8--lebih epik saja. Tanpa perlu berlanjut ke episode special.










0 komentar:

Posting Komentar